Webinar Menejemen Kebersihan Menstruasi

Jumat, 04 Juni 2021

Dalam rangka memperingati Hari Kebersihan Menstruasi yang jatuh pada tanggal 28 Mei , Organisasi Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia dan Ikatan Psikolog Klinis Indonesia bersama Mundipharma Indonesia menyelenggarakan webinar dengan tema Sehat dan Bersih saat Menstruasi pada tanggal 27 Mei kemarin. Webinar ini diisi pemateri narasumber Prof. Dr. dr. Dwiana Ocviyanti Sp.OG(K), MPH beliau Anggota Pengurus Besar Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI), Anna Surti Ariani, S.Psi., M.Si., Psi., Ketua Ikatan Psikolog Klinis Indonesia Wilayah Jakarta, dan Mada Shinta Dewi, Country Manager Mundipharma Indonesia dipandu oleh Novita Angie sebagai Host acara. 

Webinar ini adalah bentuk nyata bahwa Mundipharma Indonesia yang bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan dan POGI, selalu berkomitmen meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia khususnya perempuan dalam program edukasi masyarakat tentang kebersihan menstruasi agar paham bagaimana menjaga kebersihan dan merawat daerah kewanitaan yang diharapkan agar terhindar dari berbagai penyakit dan masalah-masalah seputar daerah kewanitaan. Karena ternyata, fakta terkini menurut paparan Prof. Dr. dr. Dwiana Ocviyanti Sp.OG(K), MPH masih ada beberapa yang belum paham tentang serba-serbi menstruasi terutama pada anak-anak sekolah yang baru pertama kali menstruasi/menarke. 

Ini mengingatkan aku dulu waktu pertama kali menstruasi saat SMP di pelajaran olahraga yang menuntut banyak gerak diluar kelas perasaan was-was takut tembus dan malu sama temen-temen. Ada yang sama kah??? Alhamdulillah aku jadi inget mamaku, dia tipikal orang yang higienis dan rapi, cara membersihkan daerah kewanitaan saat sedang menstruasi ataupun sudah selesai Menstruasi, cara membersihkan pembalut bekas pakai dan cara membuangnya sampai atribut tambahan yang harus dikenakan, detail semua diajarkannya, beliau berpesan pergi kemanapun, bawa satu pembalut untuk berjaga-jaga kapanpun datang mens sudah siap sedia. 🤗

Memang begitu penting edukasi tentang Menejemen kebersihan menstruasi sejak dini, yuk kita ulas satu-satu..

Apa Itu Menstruasi ?

Menstruasi adalah Kondisi yang normal dialami oleh semua perempuan, yaitu keluarnya darah selama beberapa hari (3-7) dari organ intimnya, satu periode setiap bulan nya setiap 28 hari sekali (21-35 Hari). Hal ini menandakan seorang perempuan sudah siap bereproduksi karena haid didahului dengan proses matangnya sel telur dan siap dibuahi. Darah yang dikeluarkan sebenarnya adalah lapisan dalam rongga dinding rahim yang dipersiapkan sebagai tempat menempelnya sel telur yang sudah dibuahi dan selanjutnya menjadi janin. 


Cara menjaga kebersihan masa menstruasi

Langkah-langkah yang bisa dilakukan agar kebersihan daerah kewanitaan tetep bersih dan sehat saat menstruasi diantaranya :

Mencuci tangan pakai sabun saat sebelum dan sesudah membersihkan diri agar terhindar dari kontaminasi bakteri di telapak tangan kita.
Gunakan air bersih yang mengalir saat membersihkan organ kewanitaan.
Perhatikan arah dalam membersihkan usahakan basuh dari area kewanitaan bagian depan atas vertikal ke area bawah
Bila menggunakan cairan pembersih khusus daerah kewanitaan, usahakan yang memiliki Ph sesuai daerah  kewanitaan yaitu 3.5 sampai 4.5
Gunakan pembalut yang bersih dan nyaman, ganti secara berkala minimal tiap 4 jam sekali, atau ganti tiap dirasa penuh dan ganti tiap saat selesai buang air kecil.
Cuci bersih pembalut yang sudah dipakai dengan air mengalir sampai noda bekas darah haid hilang dari pembalut, lalu masukkan pembalut bekas pakai tersebut kedalam kantung plastik, buang ke dalam tempat sampah.
Mandi 2x sehari untuk menjaga kebersihan dan kesegaran tubuh.



Peran ibu dalam Mengedukasi Anak Perempuan 

Pengenalan awal Edukasi tentang Menejemen Kebersihan Menstruasi ini jelas dimulai dari keluarga yaitu Ibu, anak perempuan akan melihat kebiasaan ibu lalu mulai penasaran dan bertanya, kenapa ibunya menstruasi, lalu peran kita harus menjawab dengan jelas dengan bahasa yang sesuai dengan usianya. Pertanyaan pertanyaan berikutnya akan selalu meningkat sesuai dengan rasa keingintahuan nya, jadi memang harus dikomunikasikan berulang dan bertahap, bukan secara instant karena pembelajaran serba serbi menstruasi sudah termasuk pendidikan seksual. Kita harus menghilangkan stigma tabu dalam membahas tema ini karena semakin anak paham semakin dia bisa menjaga diri dalam pergaulan.  Lakukan diskusi saling bertanya dan menjawab dengan anak perempuan tentang hal yang boleh dilakukan dan yang tidak boleh dilakukan. Mencontohkan dan mempraktekkan secara konkrit apa saja yang dipersiapkan dan bagaimana caranya.

Menurut pemaparan narasumber Anna Surti Ariani , pembahasan menstruasi adalah hal sensitif untuk anak perempuan, tapi bukan berarti harus dihindari. Pembahasan menstruasi justru merupakan proses bonding yang baik antara ibu dan anak. Semakin kuat kedekatan ibu dan anak semakin mudah kita sebagai orang tua mengawasi perkembangannya. Bahkan bisa menciptakan suasana percakapan seperti seorang sahabat itu lebih menyenangkan. 

Salah satu sharing dari Mom Novita Angie sebagai host juga memaparkan bahwa anak perempuannya sudah mulai bertanya kenapa teman sekolahnya sudah menstruasi sementara dia belum, dan saat di jelaskan dengan cerita yang menarik dan diberi contoh, anak perempuan mom Novita Angie justru jadi semakin tidak sabar ingin merasakan Menstruasi seperti teman sekolahnya. Wah memotivasi Saya banget buat mempraktekkan ilmu yang aku dapet kemarin buat anak perempuan Saya kelak, aammiin ❤️


Rekomendasi Produk Pembersih Daerah Kewanitaan

Area kewanitaan memiliki perlindungan alaminya, jangan dirusak dengan pemakaian sabun mandi biasa, namun nyatanya masih ada 1 dari 2 wanita Indonesia memakai sabun mandi untuk membersihkan daerah kewanitaan. Padahal jelas Ph nya tidak sesuai. Perawatan daerah kewanitaan sangat penting maka harus memakai produk khusus. Aku rekomendasi kan produk dari Mundipharma Indonesia rangkaian produk pembersih kewanitaan, Ada 4 jenis produk diantaranya :

Betadine Feminine Hygiene Daily Protection, dengan Ph balance, Prebiotik, Paraben Free, Hypoallergenic, Gynaekologically tested.

Betadine Feminine Hygiene Red Days, saat menstruasi resiko kuman bakteri lebih banyak dan perlu Perlindungan ekstra untuk menghindari infeksi kuman dan bakteri, Betadine Feminine Hygiene Red Days dilengkapi Antiseptic PVPI 10%, Mengatasi gejala infeksi kewanitaan seperti gatal, keputihan, bau tak sedap, dan Iritasi ringan.

Betadine Vaginal Douche, mengandung PVPI 10% dipakai saat terjadi infeksi ringan. 

Betadine Feminine Wipes kemasan on the go / Travelling esensial, Mengandung Ph balance Prebiotik, Hypoallergenic, Gynaecologically tested, Flushable, Biodegradable.


Dengan rangkaian produk dari Betadine Feminine Hygiene ini merupakan #produkyangideal membantu kita mengurangi dan mengartasi masalah kewanitaan seperti gatal, bau tak sedap, keputihan, dan iritasi ringan. Kalian bisa dapatkan produk betadine Feminine Hygiene di toko official shopee dan toko official di Tokopedia.

Makasih banyak temen momi sudah berkenan membaca, semoga sharing kali ini menambah wawasan dan menginspirasi, salam momi❤️



Review Mama's Choice Revitalizing Sheet Mask Centella Asiatica dan Honey

Rabu, 02 Juni 2021

Happy weekend temen momi semua… semoga sehat sehat semua ya, ga kerasa hari tuh cepet banget sekarang udah weekend lagi aja. Setelah sibuk dengan rutinitas nih, enaknya me time a la emak emak. Perawatan kulit wajah yuk walopun dirumah bisa perawatan kaya di spa mahal lho.. yang penting bisa me refresh lagi mood kita. Pas banget minggu ini aku lagi jadwalnya masker wajah, jadi tiap seminggu sekali aku luangin waktu sengaja buat masker wajah. 


Hari ini aku juga kepoin temen² momi semua sambil adain polling ringan di instastory tentang seberapa familiar sih kalian dengan tahapan skincare "sheet mask" ini? dan seberapa sering kalian pake "sheet mask"???? Jawabannya bervariasi ada yang suka banget, familiar banget dan koleksi berbagai jenis sheet mask, ada yang jarang, karena malas/sibuk , ada juga yang masih bingung apa sih sheet mask itu?, ada juga yang seminggu sampe 2x pakai. Tentunya porsi masing-masing berbeda ya tergantung dari kebutuhan kulit wajah mereka sendiri secara pribadi. Berikut sedikit cuplikan tanggapan yang aku dapatkan :







Apa itu sheet mask?


Sheet mask adalah salah satu rutinitas perawatan kulit wajah berbentuk lembaran biasanya terbuat dari serat alami seperti kertas, katun, selulosa, ataupun pulp kelapa. Sheet mask berisi serum yang terkonsentrat, komposisi dan bahannya beragam variasi tergantung dari manfaat apa yang diberikan. Jadi formulasinya berbasis cairan menawarkan beragam manfaat, misalnya mengencangkan wajah, mencegah jerawat, menghidrasi dan mengurangi garis halus wajah.


Cara kerja sheet mask ini menurut Debbie Palmer, D.O. , Dermatolog dari AS mengatakan bahwa 


" Saat ditempelkan kadar air dikulit wajah meningkat, lembaran masker akan mengunci bahan-bahan didalamnya, mencegahnya menguap, agar nutrisinya menembus kedalam pori kulit. sehingga kulit lebih lembab dan terhidrasi  "


Kebanyakan sheet mask menyebutkan berapa lama anjuran dipakai ditempel dikulit wajah, menurut para ahli dianjurkan pemakaiannya berkisar 10-20 menit saja. Dan pemakaian satu kali dalam seminggu cukup menutrisi kulit wajah.



Review Mama's Choice Revitalizing Sheet Mask


Sudah cukup paham ya apa itu sheet mask dan fungsinya. Udah mulai ada rencana buat hunting varian sheet mask sesuai kebutuhan? Nah temen momi, kali ini aku mau kasih review sheet mask yang aku pakai Mama's Choice Revitalizing Sheet Mask varian Centella dan Madu. 


Kalian pasti sudah paham visi misi produk dari Mama's Choice yaitu ingin memberikan produk-produk aman, halal, natural, serta teruji secara klinis dan hasil riset, tentunya bebas toksin untuk ibu hamil dan menyusui di Indonesia. Dengan tagline "Aman dari Hati, untuk Mama dan Bayi" Mama's Choice ingin #KurangiWorry perjalanan ibu dan buah hati. Kebayang kan buat bumil busui aja sudah aman apalagi buat umum.


Perubahan hormon pada wanita ga hanya saat hamil dan menyusui, namun juga saat masa menstruasi. Aku juga mengalami wajah kusam saat menjelang menstruasi. Sama saat terjadi perubahan hormon remaja kulit wajah akan rentan berjerawat, Mama's choices memberikan perawatan kulit wajah sheet mask yang ramah lingkungan dengan bahan aktif natural Tanpa bahan kimia yang mengiritasi dan agar mengatasi kulit wajah yang kering kusam menjadi glowing, kenyal, dan terhidrasi alami.


Bahan - bahan Revitalizing Sheet Mask Centella Asiatica & Honey



Bahan - bahan Revitalizing Sheet Mask Centella Asiatica & Honey secara lengkap:


Water, Dipropylene Glycol, Glycerin, Methylpropanediol, Betaine, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Hydroxyacetophenone, Butylene Glycol, Carbomer, Caffeine, Sodium Hyaluronate, Tromethamine, Allantoin, Caprylyl Glycol, Ethylhexylglycerin, Xanthan Gum, Anthemis Nobilis Flower Extract, Citrus Aurantium Dulcis (Orange) Oil, 1,2-Hexanediol, Disodium EDTA, Panthenol, Centella Asiatica Leaf Water, Honey Extract


Dengan bahan aktif Centella Asiatica dan Honey, manfaat bahan aktifnya adalah :


Centella Asiatica , Tanaman yang kaya antioksidan dan dilengkapi dengan berbagai vitamin untuk kulit wajah kering dan kusam, mengurangi garis halus wajah, meredakan kemerahan dan ruam kulit


Honey, Sumber nutrisi alami seperti vitamin dan mineral yang bermanfaat untuk kulit wajah.



Cara pemakaian Mama's Choice Revitalizing Sheet Mask Centella Asiatica dan Honey



Langkah 1 

Bersihkan wajah dengan Facial Wash

Kedua, Lepaskan masker dari kemasan dan sesuaikan masker dengan wajah

Ketiga, biarkan sheet mask menempel ke wajah selama 15- 20 menit. Perhatikan jangan sampai sheet mask terlampau kering diwajah, lepas saat sheet mask masih ada kelembapannya sedikit.

Keempat, lepaskan sheet mask dan pijat lembut serum yang masih tersisa di permukaan wajah agar maksimal penyerapan nutrisinya.

Setelah itu bisa dilanjutkan dengan pemakaian Face Moisturizer and Lets glow! 😊




Packaging


Mama's Choice Revitalizing Sheet Mask Centella Asiatica dan Honey ini packaging keseluruhan kardus putih dengan nuansa putih dan pink gelap dan gambar Centella Asiatica dan Honey yang mencerminkan isi dari bahan aktifnya itu sendiri, Didalamnya ada 3 lembar Sheet Mask dalam 3 kantung masing-masing berisi 1 Sheet Mask (20ml) dibungkus aman dan rapih material plastik aluminium mudah di sobek saat membukanya.


Ada keterangan logo halal MUI 00150070831114,

Nomor barcode , nomor BPOM , expired date, Lengkap info produk dan bahannya, keterangan cara pemakaian, info lengkap pabrik produksi. Label Biodegradable sheet artinya ramah lingkungan mudah terurai, Dermatologically tested, label hypoallergenic , label fragrance free. 





Tekstur dan Impression


Tekstur Mama's Choice Revitalizing Sheet Mask Centella Asiatica dan Honey ini satu packnya sangat kaya akan kandungannya karena saat dibuka dan dibentangkan membasahi penuh seluruh wajah bahkan masih ada kadar air melimpah di bungkusan aluminium packnya yang bisa kita oles juga keseluruh bagian leher atau tangan kita. Asli aku suka banget bagian ini dapat manfaat berlipat ga hanya buat wajah tapi ke leher dan tangan juga. 


Formula gentle water based non alcohol jadi bebas anti perih dan bisa digunakan buat kulit sensitif sekalipun. Wajah aku jadi terhidrasi segar dan glowing.

Sheet mask ini fragrance free jadi tidak ada bau menyengat yang menggangu indra penciuman saat digunakan. Sangat nyaman dan cocok dikulit wajah aku.





Buat kalian yang sedang berjerawat juga jangan khawatir ya Mama's Choice punya varian Mama's Choice Soothing Protective Sheet Mask Tea Tree & Cucumber . Apa sih manfaat bahan aktif tersebut? Klik disini manfaat timun untuk kulit wajah. 


Info selengkapnya tentang produk bisa dilihat di website Mama's Choice

Bisa kalian lihat di akun Instagram official Mama's Choice

Mama bisa mendapatkan Mama’s Choice Revitalizing Sheet Mask di sini




Efek Sentuhan & Wewangian Moodscent Cussons Baby Powder pada Perkembangan Anak

Minggu, 09 Mei 2021


Tidak terasa waktu berjalan begitu cepat Ramadan akan segera berlalu, Moms semua sudah banyak mempersiapkan keperluan momen Lebaran pastinya ya. Setiap Mama ingin memberi kesan bahagia buat keluarga dan si kecil. Sama hal nya denganku, ini momen Lebaran ketiga bersama anakku. Sekarang dia berusia 3 tahun. Rasanya masih hangat ingatan tentang kelahirannya, ingat momen indah memeluk dan menciuminya semasa bayi. Rasa syukurku selalu ku tunjukan pada anakku lewat sentuhan lembut penuh kasih memeluknya, menciuminya. Terutama saat menenangkan tangisannya. Karena ternyata setelah aku belajar dari pendapat dan membaca artikel para ahli tentunya, sentuhan kasih sayang orang tua pada anak berdampak baik pada suasana hati, emosi, dan perkembangan otak anak.


Teori dan penelitian para ahli


Profesor Francis Philips McGlone di Universitas John Moores di Liverpool seorang ahli saraf, kepala Somatosensory & Affective Neurosciences Group, dan pelopor dalam penelitian indra dan memiliki portofolio kolaborasi yang menarik yang berfokus pada penjelajahannya terhadap sekelompok serabut saraf yang sangat penting bagi perkembangan sosial mamalia. Penelitian membuktikan bahwa melalui sentuhan lembut dan penuh kasih sayang, neurofibre atau sistem syaraf yang terdapat di seluruh tubuh akan merespon lebih optimal. 


Neurofibre banyak terdapat di area belakang kepala, sekitar wajah, dan area perut. Sentuhan lembut pada area tersebut dapat meningkatkan kemampuan otak untuk membangun rasa kepemilikan tubuh, dan mempengaruhi sistem genetis pada otak bayi sehingga si kecil dapat mengendalikan stress di berbagai tahap pertumbuhan selanjutnya. 


Manfaat sentuhan pada kulit bayi


Dari berbagai penelitian yang sudah dilakukan, para ahli mengungkapkan bahwa sentuhan pada bayi membawa manfaat yang sangan baik, yaitu: 


  • Sentuhan dapat memengaruhi perkembangan fisik, kemampuan berbahasa, kemampuan kognitif, serta kompetensi sosial dan emosional pada bayi

  • Sentuhan pada bayi menjadi hal mendasar yang bisa memberi pengaruh positif terhadap sistem kekebalan tubuh dan perkembangan otak bayi

  •  Efek sentuhan dapat menurunkan hormon kortisol ( hormon stres) pada bayi

  • Meningkatkan kepekaan bayi akan rasa disayang, diterima, serta memberikan rasa aman

  • Sentuhan dan pijatan lembut secara ilmiah membuat bayi memiliki pertumbuhan yang optimal dan berpengaruh baik pada pertumbuhan lanjutan selama hidupnya

  • Membangun ikatan yang kuat antara orang tua dan anak / bonding 

  • Sentuhan langsung dari orang tua atau skin to skin membuat anak lebih mudah mengenal aroma wewangian khas kedua orang tuanya. Memori awal yang terbentuk adalah mengenal sosok kedua orang tua dari sentuhan lembut dan wewangiannya.



Bentuk sentuhan lembut untuk si kecil


  • Genggaman tangan

Genggaman tangan dari orang tua membuat anak merasa aman, dan percaya diri. Terutama saat orang tua mendukung sikecil belajar jalan pertama kali

  • Memeluk

Pelukan dari orang tua akan membuat anak lebih tenang dan di lindungi

  • Mencium

Bentuk cinta dari orang tua dengan mencium anak akan membuat dia merasa berharga dan dicintai 

  • Pijat lembut

Pijatan merangsang sistem saraf bayi yang mengontrol penyerapan makanan dan menurunkan kadar hormon penyebab stress, bayi yang usai di pijat lembut akan mudah tertidur


Upaya Mendukung Sentuhan Lembut untuk Si kecil


Upaya mendukung sentuhan lembut untuk si kecil dapat dilakukan dengan selalu menjaga kebersihan badan dan lingkungan si kecil, termasuk kebersihan badan kedua orang tuanya. Apalagi kalau didukung dengan suasana rumah yang tenang dan wewangian yang menyenangkan yang di formulasikan khusus untuk si kecil. Seperti produk Cussons Baby Powder yang selalu aku gunakan untuk wewangian tubuh anakku. Apalagi sekarang ada inovasi terbaru dari tim riset Cussons yang bekerja sama dengan seorang pakar Neurosciences Profesor Francis McGlone melalui penelitian yang menjelaskan bahwa perpaduan antara sentuhan lembut dan aroma wewangian yang menyertai memberikan pengaruh yang baik pada pertumbuhan si kecil. Sentuhan kasih sayang orang tua dan aroma bisa mempengaruhi suasana hati dan perkembangan si kecil.


Varian wangi dan Efek yang diberikan


Tim riset Cussons dan para pakar memberikan dukungan terbaik sentuhan lembut si kecil dengan menghadirkan tiga varian Cussons Baby Powder dengan inovasi Moodscent yang berkualitas dan mendukung kenyamanan dan kesegaran si kecil yaitu ada varian wangi Vanila, Berries dan Sakura. 



Cussons Baby Powder Moodscent varian wangi Sakura menghadirkan mood LOVE, yang membantu bayi merasakan sentuhan ibu yang penuh CINTA, varian sakura ini lembut khas wewangian floral bunga sakura.


Cussons Baby Powder Moodscent varian wangi Vanila menghadirkan mood RELAX, yang membantu bayi merasakan sentuhan ibu yang menenangkan, membantu bayi merasa lebih nyaman.


Cussons Baby Powder Moodscent varian wangi mixed BERRIES menghadirkan mood JOY, yang membantu bayi merasakan aura lebih CERIA sepanjang hari.





Semua varian ini diformulasikan dengan perpaduan kualitas yang bagus karena dipadukan dengan Esensial oil , bedak telah di sterilisasi, tanpa pengawet. teruji klinis, dan aroma wewangian yang lembut namun tahan lama.


Packagingnya pun aman karena ada selubung plastik menutup seluruh permukaan botol Cussons Baby Powder Moodscent ini serta tutupnya bersegel, aman goncangan saat di ekspedisi. Tutup botolnya pun bentuk rotasi untuk membuka dan menutupnya sehingga bedak bisa keluar dari lubang kecil anti tumpah sangat mudah digunakan.




Cara pemakaiannya sangat mudah, tuangkan bedak ke telapak tangan, jauhkan dari wajah sebelum diusapkan pada kulit bayi, dan hanya diperuntukkan untuk pemakaian luar tubuh.


Produknya aman untuk si kecil, bersertifikat halal MUI dan ada jelas barcode, layanan customer care, PT produksi, volume , dan keterangan kadaluarsa jelas ada dibotol kemasan.




Produk Cussons Baby Powder Moodscent varian baru Vanila, Sakura, dan mix Berries ini mudah ditemukan di minimarket terdekat dengan harga kisaran 10 ribu rupiah untuk kemasan 150 gr.


Sangat mudah memberikan sentuhan lembut untuk si kecil ya moms, yuk kita beri sentuhan lembut dan wewangian aroma yang berpengaruh baik pada tumbuh kembang si kecil. 





Review Face Care Scarlett Whitening : Brightly Ever After Serum & Whitening Facial Wash

Selasa, 27 April 2021







Assalamualaikum hay Gals ... Apakabar semua? 

Balik lagi sama aku disini siap buat sharing-sharing ya.

Nah kali ini aku mau kasih review pemakaian produk skincare yang uda aku pakai berkali-kali ini karena kualitasnya yang emang cocok di tipe kulitku yang oily kombinasi.


Ngomongin dunia skincare yang pasti ga jauh-jauh dari kita para kaum hawa ya, malah perkembangannya sejauh ini kaum adam juga uda mulai aware sama perawatan kulit wajah mereka. Itu artinya emang penting banget buat kita merawat dan menjaga karunia Tuhan yang ada pada kita, kesehatan kulit kita ya pastinya.


Nah kalian gimana nih udah ditahap pakarnya skincare karena udah mahir juga paham betul aturan dan pengetahuan serta tepat pengaplikasiannya ke kulit wajah.. atau masih berjuang mencari yang cocok, atau malah pemula yang belum tau skincare sama sekali???


Gak usah khawatir ya Gals... Kali ini ga cuma review aja, tapi aku akan sedikit mengulas tentang apa sih sebenarnya skincare itu? Simak ya...


Apa itu Skincare ?


Skincare adalah serangkaian cara, proses, dan tahapan merawat kulit wajah dengan berbagai macam rangkaian produk perawatan yang keseluruhannya saling mendukung dan berhubungan juga pemakaiannya disesuaikan dengan kondisi jenis kulit wajah kita masing-masing. Pemakaian produk yang sesuai dengan jenis dan kondisi kulit wajah kita akan memberikan hasil yang maksimal. Jadi diawal kita harus tau apa jenis kulit kita dulu ya Gals…

Apakah tipe kulit normal, kering, berminyak, atau kombinasi. Setelah tau hal ini kita tinggal sesuaikan pemakaian produk skincare yang kandungannya bisa mengatasi permasalahan kulit kita.

Selain itu juga penting banget tau urutan pemakaiannya.

Urutan pemakaian skincare dimulai dari yang teksturnya paling cair ke tekstur yang paling kental, dimulai dari memakai Cleanser / Facial Wash, Toner wajah, Serum wajah, moisturizer, lalu Sun Screen.


Berbagai macam rangkaian produk dari berbagai merk bermunculan. Contohnya aja serum ya, dalam satu merk saja dia mengeluarkan lebih dari satu jenis serum. Karena memang serum diperuntukkan lebih spesifik ke titik permasalahan kulit, seperti serum acne, serum anti aging, serum untuk kerutan wajah, dan lain-lain.

Kaya yang sekarang aku pakai nih, produk lokal Indonesia tapi kualitasnya bagus banget yang berdiri sejak 2017 oleh Felicya Angelista, mereka mengeluarkan 2 jenis serum wajah. Diantaranya simak yuk :



Acne Serum Scarlett Whitening

Acne serum Scarlett whitening ini jelas diperuntukkan untuk pengatasi jerawat. Campuran bahan aktifnya membuat serum ini terlihat berwarna ungu. Apa aja si kandungan didalamnya? 


Kandungan Acne Serum Scarlett Whitening

Manfaat dan kandungan bahan :

  • Tea Tree Water

Melawan bakteri penyebab jerawat, mengatasi jerawat, melembabkan kulit, membantu mengurangi bruntusan dan mengurangi minyak di wajah

  • Jeju Centella Asiatica

Menjaga kelembaban kulit, mengurangi peradangan, mencegah dan mengurangi kerusakan kulit dan mempercepat penyembuhan luka pada kulit

  • Vitamin C

Membantu menghilangkan fleks dan bekas jerawat, mencegah dan melindungi kerusakan sel dan jaringan kulit akibat paparan radikal bebas yang menyebabkannya penuaan dini pada kulit

  • Salicylic Acid

Meredakan peradangan yang terjadi saat jerawat muncul, mengangkat kotoran penyumbat pori-pori yang berpotensi menjadi komedo

  • Liquorice Extract

Kaya akan vitamin dan mineral untuk menutrisi kulit, melindungi kulit dari pada paparan sinar matahari, mengatasi jerawat dan kulit kemerahan, mencegah hiper pogmentasi dan menyerap kelebihan minyak diwajah



Brightly Ever After Serum

Brightly Ever After Serum ini diperuntukkan untuk perawatan kulit lanjutan setelah sembuh dari jerawat, untuk menghilangkan noda bekas jerawat, jadi yang sudah tidak berjerawat perawatan serumnya pakai ini, tidak boleh dipakai bersamaan atau salah serum ya ingat Brightly Ever After Serum ini berwarna pink. Karena aku juga udah sembuh dari jerawat jadi aku pakai yang ini.

 



Kandungan Brightly Ever After Serum Scarlett Whitening


  • Lavender Water 

melawan bakteri penyebab jerawat, mengatasi peradangan pada kulit, detoksifikasi kulit meningkatkan sirkulasi darah dan menghaluskan kulit

  • Phyto Whitening

Mencerahkan wajah dalam waktu yang sangat aman bagi kulit, tanpa menyebabkan iritasi

  • Niacinamide

Melembabkan kulit, mengatasi jerawat l, menyamarkan noda hitam, dan mencegah kanker kulit melanoma

  • Glutathione

Meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit, memberikan perlindungan dari radikal bebas, membuat kulit lebih sehat dan terlihat glowing

  • Vitamin C

Membantu menghilangkan flek dan bekas jerawat, mencegah dan melindungi kerusakan sel dan jaringan kulit akibat paparan radikal bebas yang menyebabkan penuaan pada kulit


Packaging


Aku suka packaging nya box bernuansa pink putih yang manis terdapat label merk, keterangan bahan, cara pemakaian, nomor registrasi BPOM yaitu NA 18201901367, tanggal pembuatan, masa expired, serta stiker hologram. Didalam box terdapat kemasan plastik yang membuat botol serum ini anti guncangan saat pengiriman. 


Kemasan serumnya sendiri berupa botol bermaterial kaca tebal ada stiker label merk berkesan mahal dan cantik. Lalu ada keterangan bahan utama, nomor BPOM, tanggal kadaluarsa, batch number produk juga ada di kemasan botolnya. 


Tutup botolnya sekaligus menjadi aplikator droplet yang mudah di pencet dan pipet tube nya mudah terisi dengan serumnya, diantara tutup dan kaca botol ada penutup melingkar terpasang masuk kedalam sehingga saat memutar tutupnya akan terpasang rapat anti tumpah dan anti bakteri.


Volume serum Acne dan Brightly masing-masing sama yaitu 15ml

Harga dari kedua serum ini pun sama-sama terjangkau 75 ribu


Cara pakai


Cara pakai Face Care Serum Scarlett Whitening adalah dengan meneteskan 2-3 tetes lalu usap dan pijat secara merata keseluruhan permukaan wajah sambil di tap-tap, tunggu beberapa saat sampai meresap.




Tekstur dan Impression


Tekstur serum Scarlett whitening cair semi kental tetapi tidak terlalu berat formulanya ringan warnanya seperti yang aku bilang di awal ya untuk serum acne cenderung transparan ungu dan yang brightly cenderung transparan pink.


Awalnya aku khawatir karena sangat tricky menyiasati skincare untuk tipe kulit kombinasi kaya aku. Tapi waktu aku pertama kali mengaplikasikannya, serum ini mudah merata saat di oles keseluruh permukaan wajah. Mudah meresap dan tidak lengket terasa ringan dikulit wajah, tidak ada efek perih dikulit dan tidak berbau menyengat, aromanya sangat lembut dan ringan. Pemakaian seminggu sudah terasa nyaman dikulit kombinasi aku dan noda bekas jerawat mulai memudar. 

Alhamdulillah, serum ini formulanya gentle, ringan dipakai dan cocok dikulit aku. 



Ngga hanya itu, Facial Wash Scarlett Whitening juga aku sangat suka. Jadi tahapan yang sudah aku jelaskan diatas ya yang kita harus lakukan pertama kali adalah mencuci muka. Aku pakai Facial Wash Scarlett whitening.





Kandungan Facial Wash Scarlett Whitening

  • Glutathione 

Meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit, memberikan perlindungan dari radikal bebas, serta mencerahkan kulit

  • Vitamin E

Melembabkan kulit, Membantu mengatasi peradangan, dan Menenangkan kulit

  • Rose petals

Menyegarkan kulit wajah

  • Aloe Vera

Menenangkan kulit dan mengatasi peradangan kulit, serta melembabkan dan menghaluskan kulit wajah


Packaging


Packaging face wash sama seperti serumnya ya bernuansa putih pink yang manis, di box luar ada sedikit gambar petals rose yang mewakili kandungan didalamnya, didalamnya ada box kedua yang lebih tebal bener-bener aman anti pecah anti goncang saat di pengiriman.


Di box nya terdapat keterangan lengkap dari merk produk, bahan aktif, keterangan volume, cara pemakaian, keterangan pabrik produksinya, barcode barang, dan label SLS free.


Botolnya tinggi ramping, transparant terlihat isi dari face wash ini secara keseluruhan, tutupnya berwarna putih berbentuk flip mudah dibuka tutup. Informasi detail produk juga ada dikemasan botolnya, barcode produk juga tanggal kadaluarsa.

Satu pack Facial Wash berisi 100ml. Dengan nomor BPOM NA 18181202303.

Cara pemakaian


Cara pemakaiannya mudah ya seperti pada umumnya,

Tuangkan facial wash secukupnya ke telapak tangan, usap secara merata ke seluruh permukaan wajah, lalu bilas

Gunakan setiap hari pada pagi dan malam hari untuk hasil maksimal, iangan pernah di skip ya proses pembersihan wajah tahap awal ini.




Tekstur dan Impression


Tekstur dari facial wash Scarlett Whitening ini waterbased, seperti gel transparan berisi butiran butiran kecil rose petals dan bahan aktif lainnya, aromanya ringan harum mawar, gentle formula dengan busa cenderung sedikit sehingga terasa ringan, lembut dan menghasilkan efek lembab di kulit. Anti perih dan cracky .

Aku suka banget cocok dikulit oily kombinasi aku, bener-bener mengurangi minyak di kulit wajah.


              


Gimana nih Gals makin jelas kan kalian tentang produk face care Scarlett Whitening ini?

Aku semakin yakin ini produk aman karena sudah BPOM, teruji bebas merkuri dan hydroquinone, non alcohol dan fragrance free, cruelty free juga.

 Buat kalian yang mau mulai skincare-an kalian bisa kunjungi website official Scarlett Whitening  ya , juga bisa beli di 

e-commerce official Scarlett Whitening ini ya. Semua item face care nya di bandrol harga 75 ribu aja sangat terjangkau ya.


Terimakasih banyak buat yang udah nyimak semoga informasi ini bermanfaat, salam.